Berpotensi Besar sebagai Desa Wisata, Dinas Pariwisata Sosialisasikan Pembentukan Pokdarwis

08 November 2018 16:32:54 WITA

Tim Bidang Sumber Daya Pariwisata Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng melakukan Sosialisasi Pembentukan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Ruang Rapat Kantor Desa Tajun, Kamis (8/10). Hadir langsung sebagai narasumber adalah Drs. Nyoman Sempiden (Seksi Bimbingan Masyarakat), Gede Rejasa, S.E. (Seksi Pengembangan Sumber Daya Pariwisata), dan Putu Sudarsana (Seksi Kelembagaan dan Sertifikasi). Sebagai peserta sosialisasi meliputi Perangkat Desa Tajun, Kelohan Desa Pakraman Tajun dan prajuru, pemandu wisata, tokoh masyarakat, kelompok pemuda yang tergabung dalam Sekaa Truna Eka Giri Kusuma Desa Pakraman Tajun, Pendamping Lokal Desa, dan Bhabinkamtibmas Desa Tajun.

Seperti yang disampaikan oleh Nyoman Sempiden bahwa Desa Tajun dilihat memiliki potensi yang besar untuk menyandang Desa Wisata. Hal ini dikarenakan salah satu Daya Tarik Wisata (DTW) di Kecamatan Kubutambahan yang sudah ditetapkan oleh Keputusan Bupati adalah Pura Bukit Pucak Sinunggal. Ini artinya, salah satu syarat pembentukan Desa Wisata, yaitu attraction, produk utama destinasi yang dapat dinikmati oleh wisatawan, sudah terpenuhi. Selain itu, Desa Tajun juga memiliki potensi attraction yang lain, seperti peninggalan arkeologi (http://tajun-buleleng.desa.id/index.php/first/artikel/439-Penelitian-Balai-Arkeologi-Bali-di-Tajun--Ditemukan-Arca-Perwujudan-Bhatari-Abad-13-an-dan-Dolmen), kawasan perbukitan di Tampaksa yang terletak di Banjar Dinas Bakungan dengan pemandangan laut yang eksotis, serta Agrowisata yang dikembangkan oleh Rama Shinta Farm yang beberapa waktu yang lalu sukses mengadakan Festival Buah Durian. Budaya nonmateri seperti aktivitas ‘matuakan’ juga menjadi potensi yang menarik untuk dikembangkan. Tuak Tajun merupakan minuman tradisional yang dibuat dari nira (tongkol bunga) aren yang sudah dikenal memiliki rasa yang berbeda dengan tuak lainnya.

Di samping itu, ada empat (4) syarat lagi yang harus terpenuhi untuk menyandang predikat Desa Wisata, yaitu accessibility, amenity, ancilliary, dan people. Accessibility atau aksesibilitas adalah sarana dan infrastruktur untuk menuju destinasi, seperti jalan, sarana transportasi, dan rambu-rambu penunjuk jalan. Amenity atau amenitas adalah segala fasilitas pendukung yang bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan wisatawan selama berada di destinasi. Seperti, toilet, rest area, jaringan internet, dan lain-lain. Ancilliary berkaitan dengan ketersediaan sebuah organisasi atau orang-orang yang mengurus destinasi tersebut. Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) harus dibentuk untuk memenuhi syarat ancilliary. Pokdarwis inilah ke depannya memiliki tugas untuk mengatur dan mengurus pengembangan Desa Wisata dengan tetap bersinergi dengan pihak-pihak terkait, seperti Dinas Pariwisata dalam hal pembinaan dan pemberdayaan, Pemerintah Desa Tajun, Desa pakraman, dan pihak terkait lainnya.

Sementara itu,Perbekel Tajun, Ir. Gede Ardana, menyambut baik sosialisai yang dilakukan oleh Tim dari Dinas Pariwisata sebab informasi yang disampaikan sangat dibutuhkan untuk menjadikan Desa Tajun sebagai Desa Wisata. Perbekel Ardana juga menyampaikan bahwa pembentukan Desa Wisata harus berpihak pada kelestarian lingkungan, budaya, serta tidak sampai menghilangkan vibrasi Desa Tajun yang dikenal sebagai desa yang religius. Terkait dengan pembentukan Pokdarwis Perbekel Ardana berharap peran serta masyarakat khususnya anak-anak muda untuk berbuat lebih dengan terlibat aktif di dalamnya sehingga Desa Wisata di Desa Tajun bisa terwujud.

Dengan pola pengembangan yang partisipatif artinya berbasis masyarakat, Desa Wisata diharapkan dapat memberikan ruang bagi masyarakat untuk mengembangkan produk kreatifnya serta menambah penghasilan untuk peningkatan kesejahteraan. Dengan ini, Desa Wisata tidak serta merta dinikmati beberapa kalangan saja tetapi semua pihak.

 

 

 

Komentar atas Berpotensi Besar sebagai Desa Wisata, Dinas Pariwisata Sosialisasikan Pembentukan Pokdarwis

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Kalender Bali

Sukai Kami

Please Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Tajun

tampilkan dalam peta lebih besar