PKK Tajun Terus Percantik Rumah Contoh Hatinya PKK
15 Mei 2019 20:41:37 WITA
Ibu Gubernur Bali yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali Ibu Putri Suastini Koster beserta Tim didampingi oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng akan berkunjung ke Desa Tajun dalam acara Harmonisasi dan Sinkronisasi Gerakan PKK dan Kunjungan ke Rumah Contoh Hatinya PKK, Jumat tanggal 17 Mei 2019.
Terkait dengan hal tersebut, PKK Desa Tajun terus mematangkan persiapan. Seperti, melengkapi administrasi PKK dan menata Rumah Contoh Hatinya PKK. Anggota PKK Desa Tajun beserta Perangkat Desa Tajun dibantu petugas TPST Desa Tajun tampak melengkapi Rumah Contoh dengan beberapa tanaman sekaligus menatanya serta memberikan lebel nama.
Ketua TP PKK Desa Tajun, Nyonya Suarmini Ardana, mengucapkan terima kasih kepada anggota PKK dan Perangkat Desa serta anggota TPST yang sudah aktif memantapkan persiapan menyambut Ibu Gubernur. Ia berharap PKK Desa Tajun terus semangat untuk bisa menampilkan yang terbaik.
Besok (16/5), akan diadakan gladi resik sekaligus pembinaan terakhir dari Tim Pembina PKK Kabupaten Buleleng.
Komentar atas PKK Tajun Terus Percantik Rumah Contoh Hatinya PKK
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Posyandu Mawar Banjar Dinas Pasek , Desa Tajun.
- Jalan Sehat dan Safari Kesehatan dalam Rangka Hut PEMDES Dan BUMDesa Mandala Giri Amertha Desa Tajun
- Selamat Natal dan Tahun Baru.
- Rapat Koordinasi Terkait RKPBDes Tahun 2025 Dan Peringatan Hari Jadi Pemdes dan Bumdes
- Posyandu Anggrek , Banjar Dinas Bakungan .
- Posyandu Mawar Banjar Dinas Pasek , Desa Tajun.
- Kegiatan Gotong Royong , di lingkungan Wilayah Desa Tajun.
Kalender Bali
Sukai Kami
Please Bantu Kami,
×