PPS Tajun Gelar Matur Piuning: Semoga Pilgub Bali 2018 Berjalan Aman dan Lancar

26 Juni 2018 18:23:51 WITA

Pilgug Bali 2018 tinggal sehari lagi. Pesta Demokrasi lima tahunan ini tentu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Bali sebab pemimpin Bali ke depan akan dihasilkan melalui Pilgub besok.

Penyelenggaran Pilgub di tiap-tiap desa hari ini pastinya disibukkan dengan beberapa kegiatan demin lancarnya semua tahapan pelaksaan Pilgub. PPS Desa Tajun, Sekretariat PPS, dan KPPS Desa Tajun hari ini melaksanakan acara matur piuning di Pura Bale Agung Desa Pakraman Tajun. Doa bersama ini bertujuan memohon kepada Ratu Sesuhunan yang berstana di Tajun agar Pilgub berjalan aman dan lancar. Turut hadir dalam acara ini adalah PPL dan PTPS.

Setelah selesai acara, anggota PPS Desa Tajun, Nyoman Nurdiasa, kembali mengingatkan kepada KPPS agar melaksanakan tugas sesuai dengan regulasi yang ada. Beberapa hal prinsip penyelenggaraan pemilihan di TPS disampaikan olehnya untuk meminimalisasi kesalahan. Diantaranya pemilih pindahan harus menunjukkan form A5 dan pemilih yang menggunakan KTP harus dicatat datanya di blangko yang telah disediakan. Sementara itu, PPL Desa Tajun mengimbau agar KPPS selalu menjalin komunikasi baik dengan PPL dan PTPS (Pengawas Tempat Pemungutan Suara).

Komentar atas PPS Tajun Gelar Matur Piuning: Semoga Pilgub Bali 2018 Berjalan Aman dan Lancar

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Kalender Bali

Sukai Kami

Please Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Tajun

tampilkan dalam peta lebih besar