Lestarikan Seni dan Budaya, PKK Desa Tajun Pentaskan Tari Rejang Renteng

14 Maret 2018 18:30:12 WITA

PKK Desa Tajun terus mengembangkan kemampuan seni dan budayanya. Jika biasanya PKK Desa Tajun ngayah nabuh pada setiap upacara/piodalan, kemarin, Rabu 13 Maret 2018, PKK Desa Tajun mementaskan Tari Rejang Renteng di Pura Desa Pakraman Tajun dalam rangka Upacara/Piodalan Ngajum Kesanga.

Dengan jumlah penari 28 orang penampilan PKK Desa Tajun mampu menarik perhatian krama/pamedek. Hal ini dikarenakan kali pertamanya Tari Rejang Renteng dipentaskan di Pura Kahyangan Desa Pakraman Tajun. Sebagian besar warga/krama masih awam dengan Tari Renjang Renteng padahal tarian ini sudah biasa dipentaskan khususnya di Bali Selatan. Seperti pada pemberitaan sebelumnya http://tajun-buleleng.desa.id/index.php/first/artikel/49, Tari Rejang Renteng merupakan salah satu jenis Tari Rejang yang merupakan tari wali.

Komentar atas Lestarikan Seni dan Budaya, PKK Desa Tajun Pentaskan Tari Rejang Renteng

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Kalender Bali

Sukai Kami

Please Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Tajun

tampilkan dalam peta lebih besar