Refreshing Kader Posyandu dan BKB Desa Tajun dari Puskesmas Kubutambahan II
08 Februari 2019 12:01:27 WITA
Tim Puskesmas II Kecamatan Kubutambahan hari ini melakukan kegiatan Refreshing Kader Posyandu dan Bina Keluarga Balita (BKB) Desa Tajun di Ruang Rapat Kantor Desa Tajun (8/2). Hadir dalam kegiatan ini adalah Dewa Kadek Budiadnyana, PLKB (Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana), Ketua TP PKK Desa Tajun, Nyonya Suarmini Ardana, Bidan Desa Tajun, Putu Martina, dan Kader Posyandu dan BKB.
Dalam refreshing kali ini Kader Posyandu dan BKB Desa Tajun diberikan tambahan pemahaman tentang tugas-tugas sebagai kader, cara mencuci tangan yang baik dan benar, dan pemberantasan sarang nyamuk.
Selain sebagai kegiatan reguler, pembinaan ini secara khusus juga dipersiapkan untuk lomba HKG (Hari Kesatuan Gerak) tahun 2019. “Nantinya akan ada pembinaan berkelanjutan sebagi persiapan lomba HKG 2019,” ungkap Dewa Kadek Budiadnyana. Ia berharap agar Kader Posyandu dan BKB mensosialisasikan materi yang didapat pada hari ini untuk keberlanjutan kesehatan masyarakat di Desa Tajun.
Kaitannya dengan lomba HKG, Kader Posyandu dan BKB diminta untuk serius mempersiapkan diri khususnya menyiapkan segala administrasi yang dipersyaratkan. “Untuk Kader tetap semangat dan optimis juara. Buatlah cindera mata untuk Perbekel Tajun yang akan mengakhiri jabatannya,” ujarnya.
Komentar atas Refreshing Kader Posyandu dan BKB Desa Tajun dari Puskesmas Kubutambahan II
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Kegiatan Posyandu Dahlia, Banjar Dinas Pudeh , Desa Tajun.
- Kegiatan Posyandu Cempaka , Banjar Dinas Batu Ngadeg, Desa Tajun.
- Kegiatan Posyandu Anggrek di Banjar Dinas Bakungan Desa Tajun.
- Kegiatan Posyandu Mawar , Banjar Dinas Pasek, Desa Tajun.
- Posyandu Dahlia , Banjar Dinas Pudeh,Desa Tajun.
- Posyandu Cempaka , Banjar Dinas Batu Ngadeg
- Kegiatan Pertemuan Kelompok Kerja Kampung Keluarga berkualitas.
Kalender Bali
Sukai Kami
Please Bantu Kami,
×