Kegiatan Posyandu Pudeh: Imunisasi, Timbang Bayi, dan Sosialisasi 3M Plus
23 Mei 2019 11:05:09 WITA
Kegiatan Posyandu Banjar Dinas Pudeh telah diselenggarakan Rabu (22/5) pagi di Balai Kelompok Banjar Dinas Pudeh. Hadir petugas kesehatan yaitu Bidan Desa Tajun Putu Martina, A.Md., PLKB Desa Tajun Dewa Kadek Budiadnyana, Kader Posyandu Banjar Dinas Pudeh, serta warga.
Berdasarkan laporan Bidan Desa, ada 12 orang yang melakukan timbang bayi dan 4 orang Balita yang diimunisasi. Kegiatan Posyandu ini merupakan kegiaran rutin setiap tanggal 22 bulan bersangkutan.
Selain imunisasi dan timbang bayi, kegiatan ini juga digunakan untuk penyegaran Kader Posyandu. Penyegaran tentang administrasi Posyandu serta penyuluhan ke ibu-ibu tentang gerakan 3 M Plus, yaitu kegiatan menutup, menguras, dan mengubur objek-objek yang mendukung siklus hidup nyamuk.
"Ada kasus demam berdarah sehingga Kader perlu diberikan sosialisasi tentang cara mencegah DB melalui gerakan 3 M Plus, yaitu menguras, menutup, dan mendaur ulang, sementara plusnya menggunakan lotion antinyamuk," jelas Putu Martina.
Dikutip dalam laman Depkes.go.id, yang dimaksud dengan 3M Plus adalah segala bentuk kegiatan pencegahan seperti 1) Menaburkan bubuk larvasida pada tempat penampungan air yang sulit dibersihkan; 2) Menggunakan obat nyamuk atau anti nyamuk; 3) Menggunakan kelambu saat tidur; 4) Memelihara ikan pemangsa jentik nyamuk; 5) Menanam tanaman pengusir nyamuk, 6) Mengatur cahaya dan ventilasi dalam rumah; 7) Menghindari kebiasaan menggantung pakaian di dalam rumah yang bisa menjadi tempat istirahat nyamuk, dan lain-lain.
Gerakan 3 M Plus perlu digetoktularkan kepada warga sebagai upaya preventif mencegah penyakit demam berdarah.
Komentar atas Kegiatan Posyandu Pudeh: Imunisasi, Timbang Bayi, dan Sosialisasi 3M Plus
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Kegiatan Posyandu Anggrek di Banjar Dinas Bakungan Desa Tajun.
- Kegiatan Posyandu Mawar , Banjar Dinas Pasek, Desa Tajun.
- Posyandu Dahlia , Banjar Dinas Pudeh,Desa Tajun.
- Posyandu Cempaka , Banjar Dinas Batu Ngadeg
- Kegiatan Pertemuan Kelompok Kerja Kampung Keluarga berkualitas.
- Catatan Program Desa Cantik di Utara Bali
- Kegiatan Kaji Banding dari Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Kalender Bali
Sukai Kami
Please Bantu Kami,
×