Dinas Pertanian Buleleng Berikan Bantuan Pupuk untuk Penanganan JAP
05 September 2019 13:07:55 WITA
Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng memberikan bantuan pupuk dolomit masing-masing sebanyak 1.000 kg kepada lima Subak Abian di wilayah Desa Tajun, yaitu Subak Abian Tanah Barak, Bakung Sari, Pengubengan, Batu Ngadeg, dan Bukit Pudeh. Bantuan pupuk dolomit kepada Subak Abian Tanah Barak diterima oleh Kelihan Subak Abian Tanah Barak Ketut Yudana tanggal 4 September 2019, sedangkan untuk empat subak lainnya diserahkan hari ini (5/9). Khusus untuk Subak Abian Tanah Barak selain pupuk dolomit juga diberikan bantuan pupuk NPK sebanyak 6.600 kg.
Pemberian bantuan pupuk ini merupakan hasil tindak lanjut dari pelatihan pengendalian organisme pengganggu tanaman (OPT) perkebunan yang dilaksanakan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng di Desa Tajun tanggal 22-23 Mei 2019.
“Dinas Pertanian di Bidang Perkebunan memberikan bantuan pupuk dolomit dan NPK tujuannya untuk mensejahterakan petani dan secara khusus untuk memusnahkan musuh tanaman cengkeh yaitu jamur akar putih,“ jelas Kadek Sumerta Staf Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng Bidang Perlindungan Tanaman (5/9).
Sementara itu, Kelihan Subak Abian Bakung Sari I Nyoman Pasma mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Buleleng atas pelatihan penanganan OPT serta bantuan pupuk yang diberikan. Pasma berharap Pemerintah ke depan terus memperhatikan kesejahteraan petani. “Kalau bisa selain bantuan pupuk juga diberikan bantuan bibit, seperti bibit durian dan manggis mengingat cengkeh sudah terserang penyakit. Semoga dengan bantuan pupuk yang diberikan penyakit JAP bisa tertanggulangi,” ujarnya.
Komentar atas Dinas Pertanian Buleleng Berikan Bantuan Pupuk untuk Penanganan JAP
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Kegiatan Posyandu Anggrek di Banjar Dinas Bakungan Desa Tajun.
- Kegiatan Posyandu Mawar , Banjar Dinas Pasek, Desa Tajun.
- Posyandu Dahlia , Banjar Dinas Pudeh,Desa Tajun.
- Posyandu Cempaka , Banjar Dinas Batu Ngadeg
- Kegiatan Pertemuan Kelompok Kerja Kampung Keluarga berkualitas.
- Catatan Program Desa Cantik di Utara Bali
- Kegiatan Kaji Banding dari Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Kalender Bali
Sukai Kami
Please Bantu Kami,
×